Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darussalam Bermi Lombok Barat

Asesmen Lapangan Secara Daring PS Perbandingan Mazhab STIS Darussalam Bermi 2023

Akreditasi adalah salah satu kegiatan yang wajib dilakukan oleh setiap institusi, fakultas maupun prodi maksimal dilakukan 5 tahun sekali. Akreditasi itu sesungguhnya penilaian untuk menentukan kelayakan Program Studi dan Perguruan Tinggi sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan berdasarkan Standar Nasional Pendidikan Tinggi Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012.

Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melaksanakan asesmen lapangan secara daring terhadap program studi Perbandingan mazhab Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Darussalam Bermi Lombok Barat. Dimana BAN-PT Menugaskan 2 Asesor yaitu bapak Dr. Ahmad Muttaqin, M.Ag., M.A., Ph.D.  dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga dan Pak Dr. H., Supriyadi Ahmad, MA.  Dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah yang dilakukan selama 2 hari yaitu dari tanggal 10 April-11 April 2023.

Dewan Eksekutif BAN-PT mengambil langkah untuk melaksanakan asesmen lapangan secara daring Terhitung sejak Maret 2019 kunjungan ke Perguruan Tinggi tidak dapat dilakukan maka. Langkah ini ditempuh, dikarenakan kunjungan Asesor BAN-PT ke Perguruan Tinggi tidak dapat dilakukan selama masa pandemi Corona Virus Disease – 2019 (COVID-19). Pada tahun 2020 kebijakan DE BAN-PT tersebut sudah tidak diberlakukan lagi dimana para asesor sudah diperboleh melaksanakan asesmen lapangan secara offline berkunjung langsung ke ke Perguruan Tinggi.

Asesmen lapangan terhadap program studi Perbandingan mazhab Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Darussalam Bermi Lombok Barat kali ini dilakukan secara daring atas intruksi BAN-PT kepada asesor.

Pada Hari pertama, kegiatan AL PS PM STIS Darussalam dilaksanakan dengan prosedural. Pertama-tama dibuka oleh MC Lalu Hendri Nuriskandar, LL.M kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua STISDA bapak Idul Adnan, M.H. Seusai sambutan ketua dilanjutkan sambutan atas nama Pengurus Harian Yasan Darussalam Bermi bapak H. Sudirman, M.M. Berikutnya sesi penyampaian arahan oleh Asesor BAN PT.

Setelah Dr. Ahmad Muttaqin, M.Ag., M.A., Ph.D.  dari Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga dan Pak Dr. H., Supriyadi Ahmad, MA.  Dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah memberikan arahan dan tehnis pelaksanaan AL Daring dilanjutkan dengan acara terakhir yaitu doa dan penutup.

Kali ini doa di pimpin secara khusus’ oleh ketua program studi perbandingan mazhab STIS Darussalam Bermi bapak Nurman Jayadi, M.H dan tutup langsung oleh MC.

Hari kedua AL direncanakan akan diisi dengan tur kampus, wawancara dengan dosen dan tenaga kependidikan. Selanjutnya asesor melakukan kerja mandiri untuk merangkum keterangan hasil verifikasi dari semua pihak dan memberikan feedback atas seluruh rangkaian asesmen selama 2 hari ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *